Jogja International Kite Festival (JIKF) atau yang dikenal dengan Festival Layang-Layang Jogja akan kembali diadakan pada tanggal 27-28 Juli 2024. Setelah sukses dengan festival tahun 2023, rencananya festival ini akan diadakan kembali di Pantai Parangkusumo Kretek Bantul. Tercatat lebih dari 50 klub nasional dan 22 klub layang-layang dari luar negeri ikut serta secara rutin.

Festival Layang-Layang Jogja akan menampilkan berbagai bentuk layangan dari pengrajin dan seniman lokal serta internasional. Hal ini akan menjadi Pengalaman unik untuk Anda menyaksikan ratusan layangan di angkasa dengan latar belakang pantai selatan yang eksotis.

JIKF 2024 akan mengusung tema “Persatuan dan Perdamaian Dunia (Unity For Love and Peace on Earth)”. Diambilnya tema tersebut bertujuan untuk membantu menciptakan kerukunan, persatuan, dan perdamaian bagi masyarakat lokal dan mancanegara yang ditampilkan melalui kegiatan, diantaranya eksibisi, kontes, lomba layang-layang, dan fly pass.

Tentu saja hal ini menjadi berita yang menggembirakan untuk para pecinta layang-layang. Terlebih di dalam festival ini Anda bisa melihat berbagai layangan dalam berbagai macam karakter yang lucu dan menggemaskan.

Nah, jika Anda tertarik untuk berkunjung ke jogja dan menikmati festival ini namun tidak memiliki pengalaman tour jogja, Anda bias memanfaatkan layanan paket wisata Jogja dari Niagatour. Kami akan menyediakan berbagai kebutuhan Anda mulai dari transportasi, restoran, penginapan bahkan tiket masuk destinasi wisata. Oleh karenanya, jangan lupa menggunakan layanan dari Niagatour ya!