Jika Anda sedang berjalan jalan di dalam kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Djuanda, tidak ada salahnya Anda juga mencoba melihat keindahan bandung dari atas tebing. Tebing Keraton Bandung sangat terkenal di kalangan wisatawan belakangan ini. Tak heran, tebing ini menyajikan keindahan alam dan panorama perbukitan yang sangat cocok dijadikan background selfie.

Uniknya, tebing ini berada diatas ketinggian 1200 meter di atas permukaan laut, sehingga Anda harus menanjak sedikit untuk mencapai atasnya. Namun, lelah Anda dijamin akan hilang begitu melihat keindahan alam yang disajikannya. Penasaran? simak informasi seputar daya tarik, sejarah, lokasi, jam buka, rute, fasilitas hingga tiket masuk Tebing Keraton Bandung di bawah ini ya.

Sejarah Tebing Keraton Bandung

Sejarah Tebing Keraton Bandung

Sejarah Tebing Keraton menawarkan daya tarik tersendiri bagi para pecinta wisata alam, terutama yang ingin menikmati keindahan alam Bandung. Dari atas tebing ini, Anda bisa melihat hamparan pegunungan, hutan, sungai yang membentang luas, panorama sunrise dan sunset, hingga langit cerah.

Tebing ini dulunya dikenal dengan nama Tebing Jontor, karena bentuknya yang menjorok ke depan. Pada tahun 2014, nama tebing ini diganti oleh Abah Ase, seorang penduduk setempat, menjadi Tebing Keraton. Nama ini diberikan untuk menggambarkan kemegahan panorama yang bisa dinikmati dari atas tebing, dan sejak itu nama tersebut tetap digunakan hingga sekarang.

Daya Tarik Tebing Keraton Bandung

Tebing Keraton Bandung

Ada banyak alasan mengapa tebing ini menjadi destinasi favorit para wisatawan. Nah, berikut ini adalah berbagai daya tarik Tebing Keraton Bandung yang membuat wisatawan selalu ingin kembali berkunjung.

1. Panorama Sunset dan Sunrise yang Memukau

Tergantung dengan waktu kedatangan, Anda bisa mendapat panorama sunrise dan sunset dari atas tebing ini. Pemandangannya akan semakin indah dan memukau manakala cahaya matahari dipadukan dengan hamparan hutan hijau yang membentang luas di bawah tebing.

2. Menikmati Hutan Pinus 

Tebing Keraton dikelilingi oleh keindahan hutan pinus yang menyejukkan mata. Wisatawan dapat menikmati pemandangan bukit-bukit hijau serta panorama Kota Bandung dari ketinggian. 

Saat berkunjung di pagi hari, kabut tebal sering kali menyelimuti area ini, menciptakan suasana yang dramatis dan menambah pesonanya. Tidak heran, Tebing ini menjadi spot favorit para fotografer untuk mengabadikan keindahan alam tersebut.

3. Habitat Burung Elang yang Menawan

Jika Anda beruntung, Anda bisa menyaksikan kawanan burung elang yang sedang bermigrasi melintasi langit. Biasanya, fenomena ini terjadi pada bulan Agustus. Selain burung elang, beberapa spesies burung lainnya juga bisa ditemui di kawasan ini. 

Tebing Keraton bahkan menyediakan menara khusus untuk pengamatan burung, sehingga pengunjung dapat menikmati pengalaman birdwatching dengan lebih maksimal.

4. Trekking dan Bersepeda yang Menantang

Bagi pecinta aktivitas outdoor, Tebing Keraton adalah tempat ideal untuk trekking dan bersepeda. Jalur trekking yang tersedia memberikan pengalaman menyatu dengan alam sambil menikmati keindahan sekitar. 

Pengunjung dapat memilih untuk berjalan kaki atau bersepeda sambil menghirup udara segar. Disarankan untuk melakukan kegiatan ini bersama teman atau kelompok untuk memastikan keamanan selama perjalanan.

5. Pengalaman Camping yang Seru

Tebing ini juga sangat cocok sebagai lokasi camping. Lingkungan yang dikelilingi oleh hutan lebat dengan pepohonan rindang serta suasana yang sejuk membuat pengalaman berkemah di sini semakin berkesan. 

Pengelola wisata telah menyediakan area camping ground lengkap dengan fasilitas pendukung seperti toilet, gazebo, dan mushola, sehingga para pengunjung bisa berkemah dengan nyaman sambil menikmati keindahan alam sekitarnya.

Nah jika Anda ingin merasakan berbagai fasilitas liburan di Tebing Keraton, Anda bisa memanfaatkan layanan paket wisata Bandung dari Niagatour. Kami akan mengurus berbagai akomodasi liburan Anda hingga reservasi camping. Anda juga tidak perlu memikirkan transportasi, makan dan lainnya sebab kami akan menyiapkan semuanya untuk Anda.

Tiket Masuk Tebing Keraton Bandung

tiket masuk Tebing Keraton Bandung

Tiket Masuk Tebing Keraton Bandung sangat terjangkau yakni Rp 17.000 per orang untuk wisatawan domestik. Sementara itu, untuk wisatawan mancanegara, tiket masuknya dibanderol Rp 57.000 per orang. Selain tiket masuk, pengunjung juga perlu membayar biaya parkir kendaraan, yaitu Rp 6.000 untuk motor dan Rp 12.000 untuk mobil.

Lokasi Tebing Keraton Bandung

Lokasi Tebing Keraton Bandung Puncak Kordon, RT.2/RW.10, Ciburial, Kec. Cimenyan, Bandung Barat, Jawa Barat. Mengingat lokasinya yang berada di bagian atas wilayah Tahura, sebaiknya Anda menyiapkan stamina lebih sebab perjalanannya akan menanjak dan diharuskan trekking.

Nah, jika berniat untuk berlibur di tebing ini, namun tidak memiliki kendaraan yang memadai untuk menuju Tahura, Anda bisa memanfaatkan layanan sewa mobil Bandung dari Niagatour ya.

Rute Tebing Keraton Bandung

Rute menuju tebing ini bisa Anda mulai dari pusat Kota Bandung melalui jalan Ir H Juanda. Perjalanan ini hanya memakan waktu 30 menitan dengan jarak 13 km. Pertama, Ambil Gg. Cibunut Utara ke Jl. Sunda. Ambil Jl. Ir. H. Juanda ke Jl. Kordon Parkar/Jl. Pakar Bar. di Dago. Ambil Jl. Bukit Pakar Utara, Sekejolang, dan Jl. Kordon II ke Cihargem Puncak di Cimenyan. ikuti jalan tersebut maka Anda akan tiba di tujuan.

Jam Buka Tebing Keraton Bandung

Jam buka tebing keraton mulai pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB, setiap hari. Namun, waktu terbaik untuk berkunjung ke destinasi ini adalah saat pagi atau sore hari, sehingga Anda mendapatkan pemandangan sunrise atau sunsetnya.

Fasilitas yang Tersedia

Ada berbagai fasilitas yang tersedia di tempat ini mulai dari camping ground, mushola, toilet umum, berbagai spot foto, parkiran luas, hingga jalur trekking. 

FAQ

1. Tebing keraton bayar berapa?

Biaya masuknya sangat terjangkau yakni Rp 12.000 serta biaya asuransi Rp 2.000. Tiket tersebut sudah termasuk ke Tahura dan Tebing Keraton, ya.

2. Berapa lama jalan kaki ke Tebing Keraton

Jika berjalan kaki, estimasi waktunya adalah 1,5 jam melalui jalan yang sudah diaspal dengan baik. Disediakan juga ojek disana dengan biaya Rp 50.000 untuk pulang pergi

3. Berapa ketinggian tebing keraton?

Ketinggian tebing keraton berada di 1.200 meter diatas permukaan laut.

Tertarik Berkunjung ke Tebing Keraton?

Berkunjung ke tebing ini akan membuat Anda merasa lebih fresh dan tenang, sebab pemandangan alamnya yang benar benar indah. Nah, jika Anda ingin berkunjung ke wisata ini, Anda bisa memanfaatkan paket wisata Bandung dari Niagatour. Pesan sekarang dan dapatkan harga liburan spesial!