Saat liburan ke Malang, banyak wisatawan yang menjadikan desa Pujon sebagai wilayah pilihan. Tidak heran, Pujon memang terkenal memiliki banyak destinasi yang beragam mulai dari wisata alam hingga cafe estetik yang cocok untuk nongkrong anak muda. Selain itu, ada banyak tempat wisata di Pujon Malang yang hits di sosial media karena estetik dan menarik.

Nah, jika Anda sedang berkunjung ke Malang dan bingung ingin kemana, berikut ini kita akan membahas berbagai tempat wisata di Pujon Malang yang hits dan selalu dikunjungi anak muda. Simak selengkapnya ya!

10 Tempat Wisata di Pujon Malang

Berikut adalah beberapa tempat wisata di Pujon Malang yang rekomen dan wajib Anda kunjungi saat liburan.

1. Coban Rondo & Taman Labirin

wisata air terjun coban rondo

Coban Rondo adalah air terjun dengan ketinggian sekitar 84 meter yang terletak di lereng Gunung Panderman. Dikelilingi oleh pepohonan hijau, suasana di sini sangat asri dan menenangkan. Di area yang sama, terdapat Taman Labirin dengan desain unik yang menawarkan tantangan seru bagi pengunjung. Aktivitas seperti bermain ATV, panahan, dan flying fox juga tersedia, menjadikan tempat ini sempurna untuk anak muda yang mencari petualangan.

2. Cafe Sawah Pujon Kidul

Cafe Sawah, Tempat Wisata di Pujon Malang

Cafe ini menawarkan pengalaman bersantap di tengah hamparan sawah hijau dengan suasana pedesaan yang kental. Menu kuliner tradisional yang lezat dan spot-spot Instagramable menjadikan Cafe Sawah Pujon Kidul destinasi favorit bagi anak muda yang ingin menikmati suasana alam sambil berfoto ria.

Baca juga: Cafe Sawah, Wisata Kuliner Desa dengan Spot Instagramable

3. San Terra de Laponte

Florawisata Santerra De Laponte

San Terra de Laponte adalah taman bunga dengan berbagai jenis flora yang ditata indah, menciptakan suasana seperti di luar negeri. Spot foto dengan latar belakang bunga warna-warni dan bangunan bergaya Eropa membuat tempat ini populer di kalangan anak muda yang gemar berfoto dan berbagi di media sosial.

4. Bukit Nirwana Pujon

Bukit Nirwana menawarkan pemandangan alam yang memukau dari ketinggian. Dengan udara sejuk dan panorama pegunungan, tempat ini cocok untuk bersantai sambil menikmati keindahan alam. Tersedia juga spot foto menarik yang menjadi daya tarik bagi pengunjung muda.

Nah, jika Anda ingin berkunjung ke Bukit Nirwana Pujon dengan teman-teman, namun kesulitan mencari transportasi dan penginapan, Anda bisa memanfaatkan paket wisata Malang dari Niagatour ya! Kami bisa membuatkan penawaran yang menyesuaikan budget Anda sehingga tidak boncos.

5. Desa Wisata Pujon Kidul

Desa ini menawarkan berbagai aktivitas seperti berkuda, memerah susu sapi, dan belajar bertani. Pengalaman interaktif ini memberikan wawasan tentang kehidupan pedesaan yang edukatif dan menyenangkan, cocok untuk anak muda yang ingin merasakan suasana desa yang autentik.

Baca juga : Desa Wisata Pujon Kidul: Wisata Alam, Spot Foto hingga Kafe

6. Goa Pinus Pujon

featured Gussari Goa Pinus Pujon

Goa Pinus adalah destinasi wisata alam dengan hutan pinus yang rimbun dan udara yang segar. Panjang Goa Pinus Pujon sekitar 5 meter, sementara tingginya 1,5 meter. Sehingga jika tinggi Anda melebihi Goa, Anda harus menunduk.

Terdapat spot foto unik seperti rumah pohon dan gardu pandang yang menawarkan pemandangan alam yang indah, tak heran Goa Pinus menjadi salah satu tempat wisata di Pujon Malang yang hits di kalangan anak muda.

7. Omah Kayu

Omah Kayu menawarkan pengalaman menginap di rumah pohon dengan pemandangan alam yang menakjubkan. Suasana yang tenang dan udara yang sejuk membuatnya menjadi tempat ideal untuk melepas penat dan menikmati keindahan alam.

Nah, mengingat perjalanan menuju omah kayu yang sulit dan menanjak, dibutuhkan mobil dalam kondisi prima dan supir yang profesional. Jika Anda tidak memiliki mobil dan terlalu khawatir menyetir, Anda bisa memanfaatkan sewa mobil Malang dari Niagatour yang sudah dilengkapi dengan supir dan bensin ya!

Baca juga: Omah Kayu Paralayang, Pesona Rumah Pohon di dalam Hutan

8. Paralayang Gunung Banyak

paralayang Taman Langit Batu

Bagi yang mencari sensasi dan tantangan, paralayang di Gunung Banyak menawarkan pengalaman terbang dengan pemandangan Kota Batu dan Malang dari ketinggian. Aktivitas ini sangat populer di kalangan anak muda yang gemar olahraga ekstrem.

9. Taman Kelinci Pujon

Taman Kelinci adalah destinasi wisata edukatif di mana Anda dapat berinteraksi langsung dengan kelinci. Selain itu, terdapat replika rumah Hobbit yang menjadi spot foto menarik, menjadikannya tempat yang cocok untuk Anda dan teman-teman yang mencari pengalaman liburan unik.

Selain bermain dengan kelinci atau berfoto di rumah hobbit, Anda juga bisa memetik buah stroberi di kawasan Taman Stroberi. Dengan fasilitas yang lengkap, tidak heran Taman Kelinci ini menjadi salah satu tempat wisata di Pujon Malang yang diramaikan pengunjung, khususnya anak muda.

Baca juga: 10 Wisata yang Dekat dengan Stasiun Malang, Jalan Kaki Bisa!

10. Pujon Rafting

featuredd Tempat Rafting di Bandung

Tempat Wisata di Pujon Malang yang hits di kalangan anak muda adalah rafting. Bagi pecinta petualangan air, Pujon Rafting menawarkan pengalaman arung jeram di sungai dengan arus yang menantang. Aktivitas ini cocok untuk anak muda yang ingin menguji adrenalin sambil menikmati keindahan alam sekitar.

Baca juga: Sewa hiace Malang

Tertarik Berkunjung ke Tempat Wisata di Pujon Malang di Atas?

Berkunjung ke berbagai Tempat Wisata di Pujon Malang tersebut tentu akan memberikan Anda pengalaman liburan yang menyenangkan. Nah, jika Anda ingin liburan ke Malang bersama rombongan tanpa ribet, Anda bisa memanfaatkan paket tour Malang dari Niagatour ya!