Masjid Raya Sheikh Zayed di Solo nggak cuma jadi ikon baru kota ini, tapi juga magnet wisata yang menarik banyak orang. Selain arsitektur megahnya yang terinspirasi dari masjid di Abu Dhabi, area sekitarnya juga dipenuhi tempat-tempat seru yang bisa kamu eksplorasi hanya dengan berjalan kaki! Tidak heran, wisata dekat Masjid Sheikh Zayed Solo banyak diincar wisatawan.
Jadi, setelah beribadah atau mengagumi keindahan masjid ini, kenapa nggak sekalian jalan-jalan santai ke destinasi menarik di sekitarnya?
10 Wisata Dekat Masjid Sheikh Zayed Solo
Nah, berikut ini adalah 10 wisata dekat Masjid Sheikh Zayed Solo yang bisa kamu kunjungi dengan mudah. Dijamin seru, Instagramable, dan nggak bikin dompet jebol!
1. Alun-Alun Kidul Solo
Kalau mau cari suasana yang santai dan asyik buat nongkrong, Alun-Alun Kidul bisa jadi pilihan pertama. Di sini, kamu bisa menikmati udara segar sambil duduk-duduk di bawah pohon rindang atau sekadar jalan-jalan sore. Kadang ada pertunjukan seni atau acara komunitas yang bikin suasana makin hidup.
Yang menarik di sini ada spot piknik dan tempat duduk yang nyaman, para pedagang kaki lima yang jual jajanan khas Solo hingga suasana asri dan teduh buat santai
Jarak: ± 500 meter dari Masjid Sheikh Zayed
Baca juga: Ada Apa Saja di Waduk Cengklik? Ini Info Wisata dan Tiketnya
2. Taman Cerdas Jebres
Wisata Dekat Masjid Sheikh Zayed Solo selanjutnya adalah Taman Cerdas Jebres. Kalau kamu suka tempat yang adem, edukatif, dan cocok buat segala usia, mampir ke Taman Cerdas Jebres wajib banget!
Tempat ini punya taman hijau luas, area bermain anak, serta berbagai spot edukasi yang seru. Di Taman ini ada banyak spot foto kece, area baca dan edukasi yang menarik dan cocok buat healing santai di tengah kota
Jarak: ± 800 meter dari Masjid Sheikh Zayed
3. Benteng Vastenburg
Siapa sangka di Solo ada benteng peninggalan kolonial Belanda yang megah? Benteng Vastenburg jadi saksi bisu sejarah panjang kota ini. Bangunan tua ini masih kokoh berdiri dan sering dijadikan lokasi berbagai acara budaya.
Beberapa hal yang menarik di Benteng Vastenburg ialah arsitektur khas kolonial yang Instagramable, area yang luas buat jalan-jalan santai, bahkan kadang ada festival seni atau konser musik.
Jarak: ± 1 km dari Masjid Sheikh Zayed
Baca juga: Sewa Hiace Solo
4. Pasar Gede Solo
Siapa yang bisa nolak wisata kuliner? Di Pasar Gede, kamu bisa menemukan berbagai makanan khas Solo yang legendaris, mulai dari cabuk rambak, lenjongan, es dawet telasih, sampai serabi Solo yang legit.
Jika kamu berkunjung, kamu harus mencoba es Dawet Telasih Bu Dermi yang segar banget, cabuk Rambak yang menjadi makanan khas Solo yang unik hingga belanja oleh-oleh khas Solo dengan harga terjangkau.
Jarak: ± 1 km dari Masjid Sheikh Zayed
5. Taman Sriwedari
Dulu, tempat ini adalah taman kerajaan yang dipakai buat hiburan keluarga bangsawan. Sekarang, Taman Sriwedari jadi ruang terbuka hijau yang sering dipakai buat pertunjukan seni dan budaya. Kalau kamu lagi beruntung, kamu bisa nonton pagelaran wayang orang di sini!
Wisata Dekat Masjid Sheikh Zayed Solo satu ini sangat cocok dikunjungi oleh kamu yang ingin ketenangan. Ada area hijau yang asri buat jalan-jalan sore, pertunjukan seni dan wayang orang, hingga banyak pula spot foto keren.
Nah, jika kamu ingin liburan ke Taman Sriwedari atau destinasi wisata lainnya, kamu bisa memanfaatkan paket wisata Solo dari Niagatour yang menawarkan berbagai kemudahan mulai dari iternity hingga akomodasi lainnya.
Jarak: ± 1,2 km dari Masjid Sheikh Zayed
Baca juga: Taman Sriwedari Solo: Event, Jam Buka, Lokasi, dan Fasilitas
6. Kampung Batik Kauman
Solo terkenal dengan batiknya, dan kalau kamu mau lihat langsung proses pembuatannya, Kampung Batik Kauman adalah tempat yang tepat. Di sini, kamu bisa berburu batik berkualitas tinggi sekaligus belajar tentang sejarah batik Solo.
Tidak hanya itu, kamu bisa melihat langsung proses membatik melihat berbagai desain unik hingga menikmati suasana kampung yang khas dan nyaman buat jalan kaki.
Jarak: ± 1,5 km dari Masjid Sheikh Zayed
7. Galabo Solo (Gladag Langen Bogan)
Kalau datang ke Solo malam hari, jangan lewatkan Galabo! Ini adalah pusat kuliner malam yang penuh dengan makanan khas Solo yang menggugah selera. Mulai dari nasi liwet, tengkleng, sate kere, sampai wedang ronde, semuanya ada di sini!
Jarak: ± 1,5 km dari Masjid Sheikh Zayed
8. Pura Mangkunegaran
Buat kamu yang suka wisata sejarah dan budaya, Pura Mangkunegaran adalah destinasi yang nggak boleh dilewatkan. Bangunan istana ini masih berdiri megah dan jadi salah satu pusat kebudayaan di Solo.
Pesona Pura Mangkunegaran sangat menarik hati wisatawan mulai dari arsitektur klasik Jawa yang mewah, koleksi benda-benda bersejarah yang unik hingga bisa ikut tur edukatif untuk belajar sejarah Solo
Jarak: ± 1,8 km dari Masjid Sheikh Zayed
Baca juga: Sejarah Puro Mangkunegaran: Berdirinya Kerajaan Solo
9. Museum Radya Pustaka
Pengen tahu lebih dalam tentang sejarah dan budaya Jawa? Museum Radya Pustaka menyimpan koleksi naskah kuno, arca, hingga benda-benda bersejarah lainnya yang akan membawamu mengenal lebih jauh tentang Solo.
Jarak: ± 2 km dari Masjid Sheikh Zayed
10. Solo Safari
Wisata Dekat Masjid Sheikh Zayed Solo yang terakhir adalah Solo Safari. Kalau kamu traveling sama keluarga, Solo Safari adalah tempat yang cocok buat menikmati liburan bersama anak-anak. Di sini, ada banyak satwa menarik yang bisa dilihat, dari hewan khas Indonesia sampai spesies langka lainnya.
Namun, mengingat lokasinya yang lumayan jauh jika ditempuh dengan berjalan kaki, kamu sebaiknya memanfaatkan sewa mobil Solo dari Niagatour. Dengan sewa mobil, kamu bisa mengeksplorasi berbagai destinasi lainnya.
Jarak: ± 2,5 km dari Masjid Sheikh Zayed
Baca juga: Terbaru! Harga Tiket Solo Safari, Jam Buka, hingga Lokasi
Tertarik Mengunjungi Wisata Dekat Masjid Sheikh Zayed Solo tersebut?
Masjid Sheikh Zayed nggak cuma jadi destinasi wisata religi yang megah, tapi juga dikelilingi banyak tempat menarik yang bisa dijangkau hanya dengan berjalan kaki! Dari wisata sejarah, kuliner, budaya, sampai taman hijau, semuanya bisa kamu eksplorasi dalam satu hari. Oleh karenanya, Wisata Dekat Masjid Sheikh Zayed Solo ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk destinasi kamu selanjutnya. Nah, jika kamu ingin berkunjung ke Masjid Sheikh Zayed serta destinasi wisata sekitarnya, jangan lupa manfaatkan paket wisata Solo dari Niagatour ya!
Leave A Comment