Makanan khas Solo pasti menjadi tujuan utama bagi para pecinta kuliner yang sedang melakukan tour Solo. Bagaimana tidak, Kota Solo tidak hanya terkenal sebagai kebudayaannya, namun juga keanekaragaman wisata kulinernya. Ada banyak makanan khas Solo yang terkenal menggugah selera.

Ingin tahu apa saja makanan khas Solo yang wajib Anda coba? Untuk lebih jelasnya, simak artikel ini sampai habis ya!

1. Nasi Liwet Solo

Nasi Liwet Solo

Nasi Liwet Solo masuk dalam daftar pertama kuliner yang harus Anda cicipi. Memiliki cita rasa gurih, nasi ini sangat cocok dijadikan sarapan atau makan siang. Nasi liwet sendiri terdiri dari nasi gurih, sayuran jipang, telur, suwiran daging ayam, santan bertekstur kental, opor dan lain-lain. Umumnya, masakan khas Solo satu ini disajikan menggunakan daun pisang yang telah dibersihkan.

Jika Anda penasaran, Anda bisa mencicipi nasi liwet khas Solo di daerah Mangkunegaran. Sebab di daerah tersebut ada banyak penjual nasi liwet dengan berbagai lauk. Anda tidak akan sulit menemukannya, mengingat makanan ini bisa ditemui di hampir tiap sudut kota. 

Kisaran Harga : Rp 10.000 – 36.000 

Baca juga: 7 Tempat Wisata di Solo Gratis, Solusi Liburan Murah Meriah!

2. Timlo

Makanan Khas Solo Timlo

Timlo merupakan kuliner asli Solo yang cukup terkenal. Pada dasarnya, Timlo adalah sop yang terdiri dari suwiran daging ayam, telur yang dibagi dua, bihun, jamur, sosis solo dengan kuah kaldu yang bening dan segar. Meski kuahnya tampak bening seperti air, namun rasanya patut diacungi jempol sebab kuah ini menggunakan kaldu ayam atau daging.

Jika Anda ingin mencicipi Timlo, Anda bisa mencarinya di sekitar wilayah pasar tradisional Solo. Makanan khas Solo ini tidak sulit ditemukan sebab ada banyak pedagangnya. Anda bisa menjadikannya menu untuk sarapan sebelum beraktivitas.

Kisaran Harga : Rp 15.000 – 25.000 

3. Selat Solo

Selat Solo

Selat Solo pasti menjadi kuliner yang tidak lagi asing untuk wisatawan solo. Makanan khas Solo yang satu ini terbuat dari berbagai sayuran seperti wortel, kentang, buncis, selada yang kemudian dicampur dan disajikan dengan daging sapi ala steak Eropa. Uniknya, makanan ini memang dimodifikasi dari makanan Eropa namun dengan sentuhan cita rasa yang bisa diterima lidah lokal.

Tidak ketinggalan, Anda akan diberi kuah segar dan saus mustard yang terbuat dari cuka plus kuning telur untuk melengkapi cita rasa Selat Solo. Salah satu penjual Selat Solo yang terkenal adalah warung makan Selat Solo Mbak Lies yang berada di Serengan.  Nah jika Anda ingin mencoba selat solo mbak lies atau destinasi kuliner lainnya, jangan lupa menggunakan paket tour Solo dari Niagatour ya!

Kisaran Harga : Rp 15.000 – 35.000 

4. Cabuk Rambak

Cabuk Rambak

Cabuk Rambak menjadi makanan khas Solo yang rekomen selanjutnya. Pada dasarnya, makanan ini berupa potong-potongan ketupat tipis yang disiram bumbu berupa saus wijen yang dicampur kemiri dan kelapa parut. Biasanya, makanan ini dinikmati sebagai makanan ringan di pinggir jalan. Cabuk Rambak akan semakin nikmat jika dimakan bersama karak atau kerupuk nasi. 

Sayangnya, Anda mungkin akan kesulitan untuk menemukan kuliner Cabuk Rambak saat ini. Sebab, sudah sangat sedikit penjual makanan ini. Umumnya, pedagang Cabuk Rambak berjualan di pinggir jalan.

Kisaran Harga : Rp 5.000 – 6.000 

Baca juga: 10 Oleh Oleh Khas Solo Terpopuler dan Paling Lezat, Bungkus!

5. Brambang Asem

Brambang Asem

Brambang Asem merupakan hidangan lokal Solo yang dibuat dari ujung daun ubi jalar alias Jlegor yang sudah direbus. Biasanya Brambang Asem dinikmati bersama tempe gembus sebagai lauk pelengkapnya. Nah, daun rebus ini kemudian disiram menggunakan sambal yang terbuat dari bawang merah, cabai, gula jawa serta asam jawa. Kemudian makanan ini dibungkus menggunakan daun pisang yang telah dibersihkan.

Sekilas, Brambang Asem memiliki tampilan yang mirip dengan pecel, namun dengan cita rasa yang berbeda. Sayangnya, sama seperti Cabuk Rambak, Brambang Asem menjadi salah satu makanan khas Solo yang hampir punah. Sehingga Anda kemungkinan akan sulit menemukan penjaja makanan ini.

Kisaran Harga : Rp 5.000 – 18.000 

6. Sate Kere

Makanan Khas Solo Sate Kere

Sate Kere tidak boleh ketinggalan jika Anda sedang mengunjungi Solo. Makanan khas Solo satu ini cukup unik sebab tidak menggunakan daging. Alih-alih menggunakan daging, sate ini malah menggunakan tempe gembus yang bertekstur padat namun empuk, sebagai bahan utamanya. Oleh karenanya, nama kuliner ini adalah sate kere karena harganya murah dan bisa menjadi pilihan makanan saat Anda sedang tanggal tua.

Pertama, tempe gembus diolah menjadi bacem, kemudian dipotong kecil-kecil. Selanjutnya, ditusuk dan dibakar layaknya sate pada umumnya. Kemudian, sate ini disajikan dengan disiram saus kacang. Anda dapat dengan mudah menemukan Sate Kere di sepanjang jalan Kota Solo.

Kisaran Harga : Rp 4.000 – 15.000 

Baca juga: 10 Destinasi Wisata Dekat Stasiun Solo Balapan, Menghibur!

7. Sambal Goreng Labu Siam

Sambal Goreng Labu Siam

Sambal Goreng Labu Siam umumnya disajikan bersama nasi liwet. Makanan khas Solo yang satu ini memiliki cita rasa gurih yang kuat dan sedikit pedas. Rasa gurih dari Sambal Goreng Labu Siam berasal dari kuah santan, sedangkan rasa pedasnya berasal dari cabai yang sudah dihaluskan. Sambal Goreng Labu Siam menjadi kuliner yang memiliki banyak peminat.

Nah, jika Anda ingin berjalan-jalan dan ingin mencicipi Labu Siam khas Solo ini namun tidak memiliki kendaraan yang memadai, Anda bisa menggunakan layanan rental mobil Solo dari Niagatour ya!

Kisaran Harga : Rp 18.000

8. Tengkleng

Tengkleng

Tengkleng menjadi makanan khas Solo yang bisa Anda cicipi saat berlibur di Kota Batik ini. Makanan yang satu ini menggunakan kambing sebagai bahan utamanya. Uniknya, Anda akan menemukan lebih banyak tulang kambing dalam seporsi tengkleng, sebab sajian utamanya adalah daging yang menempel pada tulang kambing. Jika dilihat sekilas, makanan ini mirip gulai, namun dengan kuah yang lebih encer dan merah.

Kisaran Harga : Rp 40.000 – 50.000 se porsi

Baca juga: Pasar Klewer Solo: Ini Jam Buka, Lokasi, Stasiun Terdekatnya

9. Tahu Kupat Solo

Tahu Kupat Solo

Tahu Kupat Solo merupakan makanan khas Solo yang terbuat dari ketupat sebagai bahan utamanya. Seporsi Tahu Kupat Solo berisi mie basah, tauge, tahu goreng hangat, bakwan goreng yang sudah dipotong-potong serta taburan kacang goreng. Kemudian semua itu dihidangkan bersamaan dengan bumbu kecap manis dan bawang goreng untuk menambah cita rasa.

Nah, biasanya Tahu Kupat Solo didampingi dengan telur dadar atau kerupuk sebagai lauk. Anda bisa pilih sesuai selera. Tahu Kupat Solo cenderung mudah ditemukan, sehingga Anda tidak akan kesulitan untuk mencarinya.

Kisaran Harga : Rp 8.000 – 15.000 

10. Serabi Notosuman

Oleh Oleh Khas Solo Serabi Notosuman

Serabi Notosuman merupakan makanan khas Solo yang sangat terkenal. Makanan ini mirip dengan pancake karena dalam satu adonan terdiri atas tepung beras, santan, gula, garam dan sentuhan daun pandan sebagai pewangi serabi. Serabi Notosuman memiliki tekstur kenyal, lembut namun dengan rasa yang manis. Berbeda dari surabi pada umumnya, Serabi Notosuman tidak dimakan menggunakan kuah gula merah, sebab rasanya sudah legit.

Makanan khas Solo ini berasal dari daerah Notosuman sejak tahun 1926, maka dari itu Serabi Notosuman ini dikenal sebagai kuliner legendaris milik Solo. Kini, surabi ini sudah memiliki banyak cabang yang tersebar di luar kota. Jika Anda berkunjung ke Solo dan ingin mencicipi surabi ini, namun tidak memiliki kendaraan yang memadai, Anda bisa memanfaatkan fasilitas sewa mobil Solo dari Niagatour, ya!

Kisaran Harga : Rp 15.000 – 18.000 

Baca juga: Serabi Notosuman Solo: Harga, Asal-Usul, Lokasi Terdekat

Nah, itulah beberapa rekomendasi makanan khas Solo yang terkenal. Saat berkunjung di Solo, Anda harus mencobanya sebanyak mungkin sebab semua kuliner Solo memiliki cita rasa yang unik dan lezat. Jika Anda ingin mencicipi beberapa makanan tersebut namun malas antri, reservasi dan lain-lain, Anda bisa memanfaatkan paket wisata Solo dari Niagatour ya!

Tertarik mencicipi rekomendasi makanan khas Solo yang terkenal di atas?

Jika iya, jangan lupa tinggalkan komentar dan klik bintang di bawah ini ya!