[vc_row][vc_column][vc_column_text]

Puncak Sosok – Tiket Masuk, Fasilitas, Lokasi, Rute Menuju Lokasi Puncak Sosok. Bagi penggemar pemburu sunset di Puncak sosok sangat cocok sekali di jadikan tempat memotret matahari terbenam. Bersantai bersama teman atau keluarga pada sore hari menambah kehangatan suasana. Jangan terburu -buru untuk pulang karena di Puncak Sosok semakin malam semakin ramai pengunjung berdatangan. Pemandangan malam yang di sajikan tak kalah menarik dari sunset di sore hari. Pemandangan nya menawarkan bintang – bintang bertaburan di tambah dengan ada nya live musik di panggung membuat suasana semakin syahdu dan romatis.

Sebagian besar pengunjung tampak duduk beralaskan tikar sambil menikmati kuliner. Kuliner di sini terdapat warung makan yang menyediakan aneka makanan dan minuman seperti jagung bakar, cilok krispy, bakso tusuk, sate gajih, sempol ayam, siomay dan tahu walik. Untuk minuman, tersedia kopi, jeruk, dan teh. Jangan lupa untuk menyempatkan mengambil foto- foto yang genic dan instagramable. Di saat beranjak dari Puncak Sosok carilah waktu yang tidak bersamaan dengan pengunjung lain supaya tidak terkena macet di karenakan jalanan di Puncak Sosok sedikit sempit.

Lokasi Puncak Sosok Jogja

Untuk menuju ke Puncak Sosok Jogja lokasinya terbilang cukup mudah di jangkau. Hanya saja berhati – hati dalam perjalanan dengan jalan cukup menanjak dan berbelok – belok. Lokasi Puncak Sosok terletak di Dusun Jambon, Desa Bawuran, Kecamatan Pleret, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55791.

 

 

Harga Tiket Masuk Puncak Sosok Pleret

Untuk memasuki kawasan puncak sosok pleret, anda dikenakan biaya sukarela alias seikhlasnya. Asyik banget kan? dan biaya parkir Rp. 2.000 untuk kendaraan roda dua.

Baca juga: Paket Wisata Jogja Murah ke Puncak Sosok

Rute menuju Puncak Sosok

Perjalanan menuju Puncak Sosok dari Titik 0 Yogyakarta Melalui Jl. Brigjen Katamso – Jl. Menteri Supeno – Jl. Imogiri Timur – Jl. Jejeran Pleret – Jl. Segoroyoso – Jl. Bawuran – Jl. Dadap Kulon – Puncak Sosok. Jarak dari Pusat Kota Yogyakarta ke Puncak Sosok lumayan dekat sekitar 17.5 KM. Dengan waktu tempuh normal kendaraan roda dua sekitar 54 Menit.

Fasilitas Puncak Sosok

Fasilitas di Puncak Sosok sudah cukup memadai. Terdapat warung yang menyediakan aneka makanan tradisional. Tersedia mushola sehingga pengunjung bisa melakukan wisata sambil beribadah. Terdapat panggung untuk live musik dari hari Senin – Rabu untuk hari Kamis libur, Hari Sabtu Jam 16.30 -23.00 dan Hari Minggu Jam 16.30 – 22.30. Serta toilet umum.

Baca juga: Rental Mobil Jogja Untuk Berlibur ke Puncak Sosok

Cari Paket Wisata Jogja dan Jasa Rental Mobil di Jogja?

NiagaTour
Sebagai Perusahaan Tour & Travel di Indonesia, niaga tour menyediakan paket wisata jogja dan sewa mobil jogja dengan armada terbaik dan Tim driver yang berpengalaman. Dengan pengalaman dalam tour jogja yang tentunya akan membuat perjalanan ke tempat wisata di jogja menjadi lebih nyaman dan aman.

Lokasi kantor & Garasi NiagaTour yang strategis di pusat kota yogyakarta yang akan selalu siap menjemput Wisatawan dengan Tepat Waktu!Siap jalan jalan keliling kota jogja dengan Aman & Nyaman? Hubungi NiagaTour sekarang juga, dapatkan diskon promonya.

NiagaTour – Tour & Travel Indonesia
Jl. Nagan Tengah No.32, Patehan, Kraton, Daerah Istimewa Yogyakarta
Hotline
(0274) 4283786
082295147774 /081223947775
Whatsapp
082295147774 / 081223947775

[/vc_column_text][vc_column_text]

Paket Custom Tour ke Jogja

Mulai Rp. 150 Ribuan

[/vc_column_text][vc_btn title=”Cek Paket Suka Suka” style=”gradient-custom” gradient_custom_color_1=”#f0393f” gradient_custom_color_2=”#ef7377″ align=”center” link=”url:https%3A%2F%2Fniagatour.com%2Fcustom-tour%2F|title:Cek%20Paket%20Suka%20Suka||”][/vc_column][/vc_row]

5/5 - (1 vote)