Apakah kamu sedang melakukan tour Jogja namun lelah dengan suasana keramaian dan hiruk pikuk perkotaan? Mungkin sudah saatnya kamu mencoba berwisata ke Desa Wisata Nglinggo. Di desa ini kamu bisa melakukan banyak hal yang barangkali belum pernah kamu lakukan sebelumnya. Ditambah lagi suasana Desa Wisata Nglinggo yang tenang, damai dan asri akan membantu menyegarkan pikiranmu.

Desa Wisata Nglinggo

Desa Wisata Nglinggo terletak di dataran tinggi dengan mata pencaharian utama warganya berkebun. Maka jangan terkejut jika kamu langsung disuguhkan panorama perkebunan dan hamparan perbukitan saat memasuki desa ini. Desa Wisata Nglinggo juga dikenal memiliki pemandangan gunung yang sangat indah, air terjun hingga warga desanya yang ramah dan kekeluargaan. Maka dari itu, banyak wisatawan yang betah berlama-lama di desa ini.

Desa Wisata Nglinggo memiliki sejarahnya sebagai desa wisata. Sejak dahulu para warga, terutama pemuda pemudinya selalu berusaha menghidupkan desa ini agar menjadi tempat wisata. Kemudian pada tahun 2004, Desa Nglinggo menyatakan diri sebagai desa wisata alam dan edukasi. Meski sempat mengalami pemberhentian sementara, namun warga desa bangkit kembali dengan membentuk Pokdarwis Desa di tahun 2012. Akhirnya pada tahun 2018, Kementerian Pariwisata Republik Indonesia menetapkan desa ini sebagai desa yang memiliki pengelolaan Community Based Tourism (CBT) terbaik di Indonesia. Hingga kini Desa Wisata Nglinggo terus aktif mengembangkan potensi desa sebagai tempat wisata.

rute desa wisata nglinggo

rute desa wisata nglinggo

Lokasi desa ini berada di Nglinggo Barat, Pagerharjo, Kecamatan Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo DIY. Karena berada di Kulon Progo, Desa Wisata Nglinggo memang agak jauh dari Kota Yogyakarta yakni sekitar 37 kilometer. Namun semua rasa lelahmu diperjalanan akan terbayarkan begitu melihat pemandangan alam di desa ini. Harga tiket masuk desa pun sangat murah, yakni Rp 2000 hingga Rp 3000 saja.

Lalu apa saja kegiatan wisata yang bisa dilakukan di Desa Wisata Nglinggo? Ini 8 hal yang bisa kalian lakukan selama berada di Desa Wisata Nglinggo

1. Memanen Teh dan Kopi

Memanen teh dan kopi menjadi salah satu kegiatan yang disukai oleh wisatawan di Desa Wisata Nglinggo. Sebab saat memanen, wisatawan bisa menikmati sejuknya udara sambil melihat hamparan dedaunan hijau sejauh mata memandang. Warga Desa Wisata Nglinggo memang memiliki mata pencarian utama dari perkebunan, sehingga memanen menjadi salah satu aktivitas harian para warga.

memetik teh desa wisata nglinggo

memetik teh desa wisata nglinggo

Tak hanya memanen, saat berada di kebun teh dan kopi, kamu juga bisa mengambil swafoto. Hamparan hijau yang luas, sinar matahari yang lembut serta latar belakang yang estetik akan menambah bagus fotomu. 

Baca Juga : Menikmati Hamparan Pemandangan Hijau di Kebun Teh Nglinggo

2. Membuat Teh Sendiri

Setelah puas memanen dan berswafoto di kebun teh, kamu diperbolehkan warga untuk coba membuat tehmu sendiri, loh. Racik daun tehmu dan tambahkan dengan bunga melati kering agar teh lebih wangi dan segar. Nikmati teh selagi hangat sambil memandang perkebunan teh. Kamu juga bisa mengikuti warga Desa Wisata Nglinggo yang bekerja di pengolahan kopi dan teh untuk mengetahui lebih lanjut proses pembuatannya. 

3. Membuat Gula Aren

Selain berkebun dan mengolah kopi serta teh, mata pencaharian warga Desa Wisata Nglinggo lainnya adalah membuat gula aren. Petani di Desa Wisata Nglinggo menyadap air pohon aren dan kemudian memasaknya di atas tungku selama tiga hingga empat jam. Pemasakan yang begitu lama akan membuat air aren mengalami proses pengkristalan.

Selanjutnya gula akan dicetak secara khusus di tempurung kelapa kemudian di tunggu hingga kering. Nah para wisatawan yang tertarik, sangat diperbolehkan untuk membantu warga membuat gula aren. 

4. Menderes Nira

Sebelum membuat gula aren, tentunya hal yang harus dilakukan adalah menderes nira. Menderes nira merupakan nama untuk menyadap air dari pohon aren. Biasanya hal ini dilakukan para petani aren saat pagi dan sore hari. Pohon yang disadap pun tidak sembarangan, yakni pohon yang berusia 6-12 tahun.

Ketika kamu berada di Desa Wisata Nglinggo, kamu sebaiknya mencoba ikut petani aren menderes nira. Saat mengetahui pengambilan bahan dan proses pembuatan gula aren, kamu akan mendapat berbagai pengetahuan baru.

5. Tour dengan Jeep

Tour dengan jeep bisa menjadi salah satu kegiatan memacu adrenalin di Desa Wisata Nglinggo. Bagi kamu yang menyukai tantangan dan mencoba berbagai hal baru, silahkan mencoba tour dengan jeep di hutan pinus Desa Wisata Nglinggo. Hutan pinus di desa ini memiliki jalur trek off roadnya sendiri. Namun, jangan berharap jalanannya mulus dan halus bagai jalan raya. Alih-alih jalan yang halus, kamu akan menemui berbagai tanjakan yang licin sehingga membuatmu merasakan ketegangan. 

paket tour jeep desa wisata nglinggo

paket tour jeep desa wisata nglinggo

Jika kamu ingin mencoba tour dengan jeep di hutan pinus Desa Wisata Nglinggo, kamu akan dikenakan biaya sekitar Rp 400.000. Namun destinasinya tidak hanya hutan pinus saja, ada juga berbagai destinasi wisata lainnya yang bisa kamu kunjungi dengan jeep. 

6. Belajar Tarian Adat

Tak hanya memiliki keindahan alam yang luar biasa, Desa Wisata Nglinggo juga sangat melestarikan kebudayaan. Warga desa kerap mengadakan acara kesenian. Bagi kamu yang tertarik belajar soal kesenian desa ini, kamu bisa ikut belajar Tari Lengger Tapeng. Tari Lengger Tapeng merupakan tarian khas Desa Wisata Nglinggo yang memiliki makna mengingatkan seorang anak pada kebesaran Tuhan dan selalu membela kebenaran.

Baca Juga : Taman Ramayana Ballet Prambanan, Tempat Melihat Pertunjukan Sendratari ramayana

7. Memeras Susu Kambing Etawa

Memeras susu kambing dapat menjadi salah satu pilihan yang bisa kamu lakukan saat berkunjung di Desa Wisata Nglinggo. Beberapa warga desa memiliki peternakan kambing etawa dan membuka program edukasi perah susu kambing etawa. Dari sini kamu bisa belajar soal bagaimana perawatan kambing hingga mencoba memerah susunya sendiri.

memerah susu kambing etawa desa wisata nglinggo

memerah susu kambing etawa desa wisata nglinggo

Bagaimana apakah kamu tertarik untuk berkunjung ke Desa Wisata Nglinggo? Mari rencanakan liburan dan perjalananmu dengan kami di Niaga Tour! Buat liburanmu menyenangkan, anti ribet, anti pusing dan tersusun dengan planning bersama Niaga Tour. Kamu juga bisa memanfaatkan paket tour yogyakarta, dijamin lebih murah, efektif dan pastinya tetap menyenangkan.

Atau kamu mendambakan pengalaman berwisata secara mandiri dan fleksibel bersama keluarga? Jangan buat dirimu kesulitan dan repot karena harus menaiki angkutan umum lalu transit-transit, cukup manfaatkan fasilitas rental mobil murah, aman dan pastinya nyaman dari Niaga Tour. Kami menyediakan berbagai jenis mobil yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.

Sudah Pernah Liburan ke Desa Wisata Nglinggo? 

Kalau sudah berikan rating review dibawah ini dengan klik tombol bintang dibawah ini